
Persiapan Proses Pencalonan DPRD, KPU Kota Mojokerto Ikuti Bimtek Penggunaan Silon Bagi Admin dan Operator di KPU Provinsi Jawa Timur
Mojokerto, kota-mojokerto.kpu.go.id- KPU Kota Mojokerto mengikuti Bimbingan Teknis Tata Cara Pengajuan Bakal calon Anggota DPRD Kabupaten/Kota, serta pendaftaran bakal calon Anggota DPD dan penggunaan Sistem Informasi Pencalonan (SILON).
Kegiatan bimtek ini berlangsung selama 2 hari yang dimulai dari tanggal 16 sampai dengan 17 April 2023 di KPU Provinsi Jawa TImur dan dibuka oleh Yulyani Dewi selaku Kabag Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat. Acara dipandu oleh Operator KPU Provinsi Jawa Timur selaku pemberi materi bimbingan teknis adalah Bintang Fajar Adisatria dan Eddy Prayitno.
Pada Bimtek ini di hadiri oleh Kepala Kepala Sub Bagian Tekparhupmas dan operator SILON DPRD se-provinsi Jawa Timur.
Dalam bimtek ini, dilakukan simulasi dalam SILON dan fitur-fitur yang berada dalamnya. SILON sendiri dapat dikelola oleh KPU dan Partai Politik.
Alur proses pengisian data meliputi visi dan misi program, petugas penghubung, dan input data Bakal Calon yang terdiri dari satuan by aplikasi, template per dapil, dan template seluruh dapil, rekap bakal calon per dapil yang diajukan, cek kegandaan internal pengajuan bakal calon, proses generate dan unggah formulir pengajuan, sampai dengan kirim data pengajuan. (hai)